Pentingnya Mahasiswa Dukung Pemerintah Wujudkan Ketahanan Pangan - Mading Indonesia

Post Top Ad

Pentingnya Mahasiswa Dukung Pemerintah Wujudkan Ketahanan Pangan

Pentingnya Mahasiswa Dukung Pemerintah Wujudkan Ketahanan Pangan

Share This

Jakarta – Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Trisakti, Chairul Hadi menegaskan bicara ketahanan pangan maka harus juga memikirkan eksistensi bisnis petani dan beras.
“Seharusnya bisa dijadikan komoditi khusus dan tidak komoditi bebas diperdagangkan,” kata Chairul usai acara diskusi bertema “Peranan Mahasiswa dalam Mewujudkan Ketahanan Pangan” yang diinisiasi Aliansi BEM Se-Jakarta di Hotel Mega Pro Jl. Proklamasi Jakarta Pusat, Kamis(22/2/2018).
Menurut Chairul Hadi, perlu upaya dan langkah konkrit dalam mengorganisir petani padi secara profesional.
Dia melanjutkan Permendagri sudah ada yaitu mengenai BUMDES. Tinggal ini saja yang direalisasikan dan harus diinisiasi oleh Presiden Jokowi.
“Presiden Jokowi harus berperan dan memberi ultimatum terkait hal ini,” harap Chairul Hadi.
Selain itu, kata dia, harus juga dijadikan Crash Program dalam bentuk Inpres Pemberdayaan ekonomi rakyat desa.
“Untuk detailnya saya harus diskusi langsung dengan Presiden Jokowi,” jelasnya.
Ditempat yang sama, Direktur Eksekutif Nasional Rumah Tani Indonesia Jones Batara Manurung menyebutkan problematika pokok petani dan pertanian di Indonesia karena sempitnya rata-rata penguasaan lahan oleh petani, sehingga petani tidak dapat melakukan produksi pertanian secara maksimal.
“Masalah ketersediaan dan keterjangkauan saprodi seperti pupuk, bibit dan pestisida, akibat kebocoran dalam sistem distribusi yang menyulitkan petani untuk mendapatkan pupuk dengan mudah dan harga yang terjangkau,” ucap Jones.
Masih kata Jones, masalah akses petani terhadap perbankan sebagai alternatif pembiayaan utama juga masih sangat rendah.
Sementara itu, Direktur Strategi Indo Survey dan Strategi, Karyono Wibowo yang juga turut hadir sebagai narasumber menjelaskan bahwa ketahanan pangan ini menjadi masalah yang sangat penting di dalam mewujudkan kedaulatan negara. Karena kedaulatan negara tanpa kedaulatan pangan itu sama saja bukan sebagai negara yang berdaulat.
“Oleh karena itu sektor ketahanan pangan ini menjadi sangat penting sehingga diperlukan tata kelola pangan yang bisa menjamin terwujudnya ketahanan pangan,” pungkasnya.
Sumber : http://posmetro-info.com/1197/23/02/2018/pentingnya-mahasiswa-dukung-pemerintah-wujudkan-ketahanan-pangan.html

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages