Ribuan Jamaah Padati Tausiah Optimis Indonesia Maju - Mading Indonesia

Post Top Ad

Ribuan Jamaah Padati Tausiah Optimis Indonesia Maju

Ribuan Jamaah Padati Tausiah Optimis Indonesia Maju

Share This

TANGERANG - Sebanyak 5.000 jamaah yang tersebar dari Jabodetabek, hadir dalam gelaran tausiah untuk Optimis Indonesia Maju di ICE BSD, Kabupaten Tangerang, Kamis (28/2/2019).
Pantauan Okezone, kepadatan nampak di lokasi, jauh sebelum kegiatan tersebut dimulai. Memasuki ruangan acara, jamaah yang datang nampak serasi menggunakan pakaian serba putih.
Pada kesempatan ini, sejumlah kepala daerah pun turut hadir diantaranya, Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany dan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.
Tak hanya itu, Menteri Perhubungan yang juga sebagai Ketua Dewan Pembina Masyarakat Cinta Masjid, Budi Karya Sumadi juga turut serta dalam kegiatan ini.
Budi Karya mengungkapkan, akhir-akhir ini masjid sering dijadikan tempat yang tidak semestinya. Terlebih pada masa-masa menjelang pesta demokrasi pemilihan calon presiden dan calon wakil presiden pada Rabu, 17 April 2019.
"Saat ini ada kesenjangan penggunanya masjid untuk kegiatan yang tidak semestinya. Mari kita kembalikan masjid sebagai tempat ibadah sebagaimana fungsi masjid semestinya," ujar Budi dalam sambutannya.
Sementara itu, ditambahkan Ketua Umum Wisnu Dewanto hadirnya ribuan jamaah pada acara ini, membuktikan masyarakat pada saat ini masih mencintai masjid sebagai tempat ibadah untuk umat muslim.
"Masyarakat kita sangat cinta dengan masjid, masyarakat menolak fungsi masjid dari rumah ibadah menjadi rumah politik. Hadirnya 5.000 jamaah ini menjadi optimisme bagi kita agar masjid, rumah ibadah kita, berfungsi sebagai mana mestinya," ucap Wisnu.
Pengisi acara pada giat tausiah kali ini, diantaranya Ustaz Yusuf Mansyur, Gus Miftah dan Yenny Wahid. Keseluruhan topik mereka bertemakan tentang optimisme untuk kebangkitan Indonesia.
Acara berakhir sekira pukul 18.00 WIB. Salah seorang jamaah dari Bekasi, Ida mengaku senang dapat mengikuti tausiah ini.
"Kesini ya ikut dari ta'lim sekalian mau lihat langsung Ustaz Yusuf Mansur buat lihat tausiahnya. Soal optimis Indonesia maju, ya kita pengen yang terbaik lah siapapun itu presidennya," pungkasnya.
(wal)
Sumber : https://news.okezone.com/read/2019/02/28/337/2024179/ribuan-jamaah-padati-tausiah-optimis-indonesia-maju

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages